Sunday 10 November 2013

Morocco: Camping di Gurun Erg Chebbi

Yeay!!! Inilah yang ditunggu-tunggu. Cobain pengalaman baru. Lihat pasir segunung rasanya wow banget. Biar trip lebih tematik, kita sampai bela-belain buat mampir ke toko jeelaba dan membeli kostum yang sesuai dengan tema padang pasir. Gurun Erg Chebi yang akan kami lewati ini merupakan salah satu pintu gerbang Gurun Sahara yang terbentang di sepanjang Afrika. Karena masih dekat dengan daratan, jadi masih ada kehidupan lah.

Sampai di hotel Auburg du Sud, kami langsung siap-siap ganti kostum. Staff hotel memperkenalkan kami dengan Hasan yang akan menjadi pemandu jalan, sekaligus mengingatkan.. Mbak-Mas, tolong jangan lelet karena unta-nya udah mau jalan dan kita harus mengejar sunset. Ayo.. tarik mang!!!









Dan pengalaman menjelajah gurun pasir dengan naik unta ini sungguh masya allah!! Pe-er pertama tentunya jaga keseimbangan duduk di punuk unta tinggi 2 meter. Walaupun judulnya gurun, tapi ternyata di sini tanjakan dan turunan juga berlaku. Apalagi kadang-kadang curam bikin kita deg-degan takut si unta terpeleset. Alhasil, pinggang encok dan terpelintir sebagai bonus. Pe-er kedua, si unta ini pasti jarang mandi. Banget!! Untung saja bawa tissue jadi selamat deh. 

Sunset datang. Luar biasa!! pergantian warna gurun dari orange kuning ke orange kemerahan. Sungguh dramatis! I was stunned and happy.





Satu setengah jam perjalanan, sampailah kita ke tenda. Letih, senang, lapar campur jadi satu. Fasilitas tenda lumayan juga. Kasur spring bed dan selimut. Legaa, bukan camping masochist. Yang agak menyiksa cuma kamar mandinya. Bikin pingsan. Lagi-lagi, yang namanya tisu basah dan tisu kering sangat berguna di sini. Juga perlu dipastikan bawa tissue yang wangi untuk ngalahin wangi-wangian dari jamban.



Udara malam di gurun tidak terlalu dingin. Jadi, kami pun bisa asyik tiduran di luar tenda. Memandang bintang sambil mendengarkan Hasan dan staff hotel yang lainnya memainkan perkusi khas Maroko. Hmmm.. sudah lama banget saya nggak lihat bintang sebanyak ini. Walaupun nggak ada geng astronom di sini, tapi untung saya udah siapin apps di Android yang namanya Sky Maps. There you are The Milky Way! Orion, Pleiades dan Rigel. What an awesome night!

----------

Info:
Hotel & Tour Operator: Auburg du Sud
Ras El Erg Chebbi, Merzouga 52202, Morocco
+212 661 602885
http://www.aubergedusud.com/

No comments:

Post a Comment

Author